Monday, May 14, 2007

Cornflakes cookies

Sudah lama ga bikin kukis dan penasaran sejak lebaran kemaren, jumat malam bikin deh kukis ini. Resep ini dari m’Syl Myanmar dan direkomen anggota milis, bahkan katanya jadi kukis yang paling banyak dipesan lebaran kemaren, melebihi sagu keju m’fat n kaastangle, nah lho, gimana ga penasaran.. Rasanya, emang enak, gurih butter bercampur kriuk kriuk cornflake. Tapina kata ayah kemanisan. Nuha, tante ipit n uti doyan. Permasalahannya cuma satu, struktur kukisnya rapuh dan sulit dibentuk. Maaf ya, fotonya takada, bis saking enaknya langsung ludes sampai remah yang terakhir. Nyesel deh bikin cuma bikin setengah resep, kurang….

Cornflakes cookies

Kue kering satu ini favourite nya Papap dan Cemara. Satu resep bisa habis dalam waktu sekejap. Rasanya enak tidak terkira begitulah komentar kedua 'Cookie Monsters' Syl di rumah ini. Kalau sudah kepingin kue yang satu ini, Syl bak putri raja, karena bisa minta apa saja pasti dituruti, asal membuatkan kue yang satu ini setelah permintaan Syl dituruti ). Resep asli, Ibu Djoko seorang kawan lama sewaktu Syl dan keluarga masih tinggal di Yangon (Ibu kota Myanmar).Selamat mencoba, dijamin ketagihan.

Bahan:
400 gram butter kalengan
200 gram gula pasir
400 gram terigu
250 gram cornflakes
2 kuning telur
1 sdt vanili cair

Cara membuat :
Kocok butter kalengan, gula, telur, dan vanili sampai putih.Lalu masukkan sedikit demi sedikit tepung terigu hingga rata.Kurangi kecepatan mixer ke bagian yang terendah, lalu masukan cornflakes.
Jangan terlalu lama, karena cornflakes akan hancur. Bentuk adonan dengan tangan sesuai selera.Adonan pun siap di panggang.

No comments: