Monday, December 31, 2012

Enjoy Singapore 2012 - part 1

Let's have fun and holiday

Pertengahan November 2012, Bunda berkesempatan mengunjungi pak Tuo di Singapura. Sebenarnya udah lama pak tuo disana, hampir 8 tahun sepertinya. Ini yg kedua kalinya bun mampir dalam perjalanan transit, alhamdulillah kunjungan kali ini bisa menginap semalam di Pasir Ris. Suasana di Singapura walaupun November, tapi pernik pernik Natal dan suasana liburan sdh terasa banget. Mudah2an next bisa kesini dengan ayah, Nu dan Al.


Tujuan pertama tentu saja Orchad Road yang ruamee... banget dan penuh dengan pusat perbelanjaan. Any kind brand kayanya ada disana. Jadi kami menyusuri jalan dari ujung sampai ujung lagi. Ada banyak photo both dan street artis disepanjang jalan. Diantara ya King and Queen ygn difoto ini. Bun sempat masuk kesalah satu mall, ke counternya Bally dan berfoto dengan patung marmer panda (ternyata si panda ini adalah maskot Singapore Zoo). Di counternya LV, malahan orang2 masuk aja harus antri, kayanya mereka membatasi jumlah orang yg ada didalam toko demi menjaga kenyamanan pelangan. Servisenya hebat !!!

Ini street artistnya orchad yang sdh masuk koran. Orangnya tua banget ya dan banyak lho yg lihat dan ngasih uang. Jadi si pak tua ini hulahup rantai kayu di tangan, leher dan pinggangnya. Nah latar belakang foto ada bis tingkat. Seru juga naik bis ini, kalau bisa naik yg atas, paling depan:) 

Ada mesjid juga lho Orchad ini. Setelah puas jalan2, kami sholat di mesjid dan bersiap untuk ke Singapore Flyer. Mesjidnya ini jangan dibayangkan kaya mesjid di Indonesia yang ada kubahnya dan microphone. Jadi mesjid ini ada di lantai satu sebuah gedung.. Walaupun demikian tetap nyaman untuk beribadah. Dann... ga ada orang lagi tiduran di mesjid lho... hehe
Duh enak banget nih yg bisa jalan2......

Tujuan berikutnya adalah Singapore Flyer. Oh iya kemana-mana, kita cukup naik MRT dan bis saja. Dari Orchard ke Singapore Flyer kami naik bis (di halte, kita bisa melihat nomor bis yg menuju kesana), jadi cukup simple dan ga pake nyasar.

Sebelum ke Flyer, kita mampir dulu ke Helix Brigde dan photo2 disekitar sungai dan casinonya Singapura. Ga masuk casino sih, cuma lihat2 aja dari jauh. Sama Uda sih ditawarin masuk lihat2, free buat turis kalau yg minat masuk. Pejalan kaki di negeri singa ini bener2 dihargai. Jadi Helix Bridge (jembatan DNA) ini ditujukan untuk pejalan kaki. Kalo di negri sendiri udah penuh sama pedagang kaki lima sama motor kali ya..... Sungainya juga bersih dari sampah dan emang terasa 'city'-nya. Ga ada kawasan kumuh dan ga ada pengemis atau pengamen di perempatan jalan.

Nah ini suasana di dalam jembatan. Ada lampu2nya dan menarik banget untuk ditelusuri. Tuh anak kecil aja juga suka lho nguber lampu didalam jembatan. Kalau hujan ga kehujanan dan kalau panas ga kepanasan, ada tutupnya.


Pertama kali bayangan akan Singapore Flyer ya tentu saja yg seperti di Dufan itu. Tapi ini beda lho. Jadi memang lebih gede ada kapsulnya, muternya sekitar 45 menitan. Klaimnya "world's largest giant observation wheel". Oh iya di Flyer ini, kita bisa romantic dinner (tapi pesen dulu) dan bisa bikin acara ultah atau acara seru-seruan didalam. Kreatif banget ya promosinya. Kebetulan pas naik, hari sdh malam, jadi city view from above is so wonderfull.

Nah kelihatan dari atas, helixnya udah kaya DNA beneran kan.
Gedung pencakar langitnya juga full dengan kerlip lampu... Dan jalanannya lancar, ga kelihatan macet...
Semoga kedepannya kota2 diIndonesia bisa seperti ini ya....

Rupanya diedisi ini, si Flyer berubah menjadi world's largest cristmast tree. Oh iya, didalam fyer ini ada juga semacam museum kecil tentang sejarah singapura. Jadi ada photo2 before and after, dimana foto tahun jadul disandingkan dengan photo masa kini. Sehingga kita bisa melihat perkembangan Singapur. Terus juga dijelaskan secara detail pembangunan Flyer misal jumlah kabel dan kapsul. 

Nah sekian dulu edisi pertama. Lanjut ke part 2 di posting berikutnya. Narsis dulu boleh dong.....




Thursday, October 25, 2012

Somewhere In China

Somewhere in China

It was started with this little problem in one of our Chinese'suplier (ok.. not that little), management decide to send someone to this trouble maker and fix them. Fortunately (or unfortunately) I am the chosen one. My passport was nearly expired so took two days to re-new it and I had no change to apply visa. Ok.. I was worry but let's not get panic.

My morning flight was OK and on time, I arrived in Hongkong safely, took ferry to mainland and apply visa arrival without any issue at all. Upon my arrival in hotel, my favourite project manager who gave us this little problem picked me up for dinner. We did have a nice Italian dinner somewhere in China... can not imangine, somedday I was in my small city in Indonesia and the other day in other country. How lucky me...this experience will not happened everyday, right.

I spent the first day at mainland in factory, it was nice Chinese factory (with a lot of expart, one of them is nice looking), they have good machine, good system, good people to work and they was not too difficult to be fixed. Really happy with their effort and appreciated their nice welcoming and hospitality.

Since problem was solved, so I decide to visit another supplier with my beautiful coulague. We manage to see the facility, can not compare at all with the first one. In the night we have a lovely Chinese traditional dinner. I am quite OK with this travelling. EXCEPT the fact I can not go to sight seeing in Hongkong while waiting for my long flight time to Surabaya:(
Gosh... need to handle this more properly in future.....


Saturday, August 18, 2012

Lidah Kucing Pelangi

Udah lama banget ga perrnah updated blog. Meramaikan Even NCC Rainbow Week, mumpug lagi bikin, sekalian narsis:)
Halo Ibu host Pelangi yang ceria,
Ga mau ketinggalan sama yang lainnya, hari ini bikin juga lidah kucing pelangi. Bikinnya lebih lama dan lebih ribet. Tapi hasilnya cantik. Aku pakai resep-nya m’lia dapur gue, biasanya tiap tahun aku bikin pakai resep ini dengan tambahan coco chips, tapi tahun ini ikut trend, ganti haluan ke rainbow.
Aku pakai pewarna hakiki
Lidah Kucing Pelangi
Resep: diambil dari blog M’Lia (dapur gue)
Bahan:
150 gr margarin (pakai blueband)
100 gr butter (pakai hollman)
200 gr gula halus
100 ml putih telur
1 sdt vanilla essence
Ayak jadi satu:
200 gr terigu protein rendah
50 gr maizena
Cara:
Kocok margarin, mentega dan gula sampe lembut, putih dan mengembang (sekitar 5 menitan). Masukin putih telur dan vanilla sambil terus dikocok sampe menyatu.
Masukin campuran tepung sambil diaduk sampe bener2 rata. Bagi adonan menjadi 6, masukin pastry bag yang dipasangin spuit polos (ato ujungnya digunting).
Spuit diatas loyang khusus lidah kucing, oven suhu rendah selama 40 menit. Keluarkan dari oven, dinginkan dan simpan di toples kedap udara.
Salam,
Rita Desyanti

Monday, April 23, 2012

Semarang in 2 days


Cuti bersama ke-2 ditahun 2012 ini, Jumat Sabtu dan Minggu di wk 12 bertepatan dengan Gatnas Bigreds di Semarang. Jadi ceritanya jauh2 hari ayah udah ngajakin dan alhamdillah pas ada cuti jadilah sekeluarga berlibur ke Semarang, yeah.... holiday holiday holiday....
Hari Kamis malam Nuha dan Bunda sudah siap packing, Nuha bawa PR kumonnya dan LKS, Bunda bawa baju segambreng, peralatan mandi dan renang, termos, tidak lupa peralatan makan dan botolnya Adek. Jum'at pagi jam 8 kami berangkat dari Sidoarjo. Berhenti di lamongan untuk sarapan dan lanjut sampai di hotel jam 4 sore.
Kami bermalam di  Hotel Panandaran, hotelnya nice, ada kolam renangnya dan sarapannya cukup enak. Nuha dan Varo betah dan kalau ke Semarang lagi, minta nginep di hotel yang sama. Liburan kali ini kami ke kompleks Candi Gedong Songo, Lawang Sewu, Masjid Agung Semarang dan Masjid Demak.
Gedong Songo berada di Ambarawa, sekitar 2 jam dari Semarang. Lumayan jauh sih, tapi pemandangannya luar biasa, ya worthed lah, apalagi kalau buat liburan. Kalau ke Gedong Songo jangan dibayangkan candinya seperti Prambanan atau Borubudur, karena ternyata candinya kecil-kecil. Jumlahnya ada 9 di lereng bukit. Jangan pakai high heels, kalau bisa pakai sneakers atau sepatu sandal yang flat karena jarak dari satu candi dan yang lain berjauhan dan menanjak. Kalau mau nyaman dan ga capek, ada paket naik kuda, 1 orang 50rb. Nuha dan ayah memilih paket ini dan bisa melihat ke sembilan Candi plus pemandian air hagat. Sedangan adek takut naik kuda akhirnya kami berdua jalan kaki. Hanya sanggup ke Candi Pertama dan Kedua, habis itu balik lagi. Tapi lumayan lah sempat foto2.

Setelah dari Gedong Songo kami turun ke Semarang menuju Lawang Sewu, dalam bahasa Indonesia artinya seribu pintu. Bukan karena jumlahnya seribu beneran sih, tapi lebih karena bangunanini banyak pintunya. Adek ga masuk, akhirnya berfoto diluar bangunan saja. Mungkin benar kata orang kalau anak kecil bisa 'melihat', dari nuansa-nya saja, sudah kelihatan kalau bangunan ini seram dan angker.

Hari berikutnya sebelum kembali ke Sidoarjo, kami mampir ke mesjid agung Semarang dan mesjid Demak. Liburan kali ini super menyenangkan bagi Nuha dan Varo terutama di bagian menginap di hotel dan berenang tiap hari. Trus wisata kulinernya almost ga sempat, tapi bukan berarti ga ada, kita sempat beli ayam goreng, lumpia semarang, tahu dan tempe khas semarang....  

Thursday, March 08, 2012

Latbar Food Photographi Food Monster Surabaya January 2012


Sebenarnya latbar ini udah lama banget tapi karena sekarang jarang nge-blog, baru sempat upload fotonya dan sedikit cerita. Dari dulu penasaran banget gimana caranya bisa bikin foto2 yang kaya di majalah, yang dari fotonya aja udah kelihatan enak, kelihatan segar, kelihatan krispi menggiurkan, indah dan so on....

Tutor latbar kali ini adalah chef May Irianti (dapur Mae), yang emang blognya cantik dan artistik banget.
Melalui latbar ini kita diajak mengenal kamera masing2 (aku pakai kamera saku biasa aja), basic photographi, komposisi dan food fotographi... Bagiku sih ribet ngerti-nya, untungnya bu guru Mae berbaik hati menyiapkan materi dan praktek jadi orang awam seperti saya ini bisa menangkap dikit-dikit...

Untuk basic photographi (nah ini teorinya-agak lier juga supaya bisa paham), kita diajak memahami focus kamera - depht of field dan pencahayaan - exposure (aperture, shutter speed dan ISO). Ini pertama kalinya aku pakai kamera ga auto, he he he, ketahuan deh.... Dan hasilnya langsung buram sodara-sodara.... wk wk wk.. Untunglah ada guru dan teman lainnya untuk saling berbagi trik dan pengalaman.

Setelah basic, lanjut untuk memahami komposisi... Jadi bagaimana supaya foto terlihat indah dan menarik. Disesi ini aku baru sadar, kalau foto ga harus ditengah kok... justru yang ditengah itu kurang indah. Unsur2 komposisi itu sendiri adalah shape, texture, contrast dan warna. Dijelaskan juga beberapa pedoman umun yang sering dipakai seperti rule of third, konsep simplicity, lines, diagonal dan pattern. Walaupun demikian.... komposisi ini kembali ke selera masing2, kuncinya rajin berlatih untuk menciptakan komposisi yg maksimal....

Di era kamera digital sekarang ini, off coure lebih praktis dan murah. Kita ga perlu lagi membeli roll film dan menunggu berhari-hari untuk melihat hasilnya. Jadi... untuk hasil terbaik..pesan bu guru.... kenali kamera masing-masing. Fungsi dasar kamera seperti Auto - Av - Tv - P dan M. Selain itu ada fungsi lain seperti macro, white balance, ISO, flash, metering, shooting mode, resolusi dan optical zoom..

Yang yang paling ditunggu-tunggu yaitu konsep food photographi... Sebelum terjun praktek, kita harus menentukan tujuan terlebih dahulu. Karena beda tujuan akan beda konsep. Untuk konsep itu sendiri, tergantung pada apa yang ingin kita sampaikan melalui foto. Elemen yang tidak boleh dilupakan adalah cahaya atau lighting. Latbar ini kita diajak untuk memperhatikan arah cahaya, karakteristik cahaya (beda antara pagi dan siang hari), temperatur cahaya, property dan angle. So..... Kalau motret... usahakan posisi si pemotret fix jadi yang berubah adalah makanannya.. Ga perlu muter2 or miring keberbagai sisi.....

Syle juga penting lho... karena motret makanan terkait dengan seni menatanya. Nah dibagian ini banyak tips2 yang di-sharing bu guru. Bagaimana caranya memotret sayuran, memotret sup, tambahan ornamen seperti peterseli, irisan cabe atau jeruk, lalu bagaimana cara memotret kue dan lain-lain.... Alhamdulillah... bisa join latbar ini... tambah ilmu tambah teman ....

Tips pamungkas dari bu guru:
1/. Kenali kamera masing-masing
2/. Maksimalkan fungsi kamera
3/. Maksimalkan fungsi optical zoom (untuk sya yg pake kamera saku-ini berguna untuk efek blur)
4/. Gunakan reflektor
5/. Perdalam ilmu dan banyak latihan

Ucapan terima kasih tak terhingga untuk chef Mae, Mods FM, Monster semuanya yang potlucknya selalu enak-enak dan tuan rumah Nadira..... Rumahnya nyaman banget...See you again next latbar...

Tuesday, March 06, 2012

Orderan B.day Cake

Lama ga update.. yuk upload foto aja - Purple B.day

Black forest theme