Thursday, October 12, 2006

Bolu Trio Kukus

Kue ini dibuat karena dikukus !!! hehehe, habis waktu itu belum punya otang sih. Utinya Nuha (baby sitter) suka banget, katanya cocok buat selera orang tua ga kemanisan. Mungkin legit, kan pake santan.

Bolu Trio Kukus
Recipe: Nia, member milis Sedap yang tinggal di Sydney
6 butir telur
250 gram gula
setengah st Vanilie
setengah st garam
1 st tbm (optional)
175 cc santen
200 gram terigu
baking powder (optional) - boleh pake, 'gak juga gpp -> aku pake kupu2

Cara membuatnya
Santan dipanaskan, masukkan garam (dan untuk lebih wangi, masukkan daun
pandan)
Telur, gula & vanilie - dikocok sampai mengembang
Lalu masukkan tbm, baking powder (terserah mau/tidak)
Lalu masukkan santan & terigu. - diaduk dengan spatula -*jangan dikocok sama
Mixer (santan dan terigu selalu terakhir)
Bagi menjadi 3 warna. (merah hijau putih - terserah pake mocca juga enak)
Loyang dioles mentega, tatakin kertas & poles mentega lagi.
Dikukus selama kurang/lebih 8 - 10 menit.
Tuang adonan/warna ke 2, kukus lagi (kalau mau make sure udah matang ditusuk
aja tengahnya sama toothpick).

Pesen m’Fatmah: air harus panas, 'gak boleh dibuka2 dan 'gak boleh ada air yg netes dari tutup kuali/kukusan.

No comments: